fbpx

IMPARA TAMPILKAN SENI BARONG DI PEMBUKAAN PBAK UIN WALISONGO 2018

Barongan Blora dalam Pembukaan Pengenalan Budaya Akademik Kampus (PBAK) UIN Walisongo Semarang, Senin (27/08).

Semarang – Mahasiswa Blora yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa dan Pelajar Blora (Impara) komisariat Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang, menampilkan seni barong dalam pembukaan kegiatan Pengenalan Budaya Akademik Kampus (PBAK).

Para mahasiswa yang berasal dari Blora ini ikut berupaya melestarikan dan mengenalkan budaya kedaerahan khususnya kepada mahasiswa baru UIN Walisongo 2018.

 

Barongan Blora dalam Pembukaan Pengenalan Budaya Akademik Kampus (PBAK) UIN Walisongo Semarang, Senin (27/08).

 

Ketua umum Impara UIN Walisongo, Miftahul Huda mengatakan mahasiswa asal Blora ikut berpartisipasi dalam kegiatan PBAK ini tujuannya yaitu untuk mengenalkan salah satu kesenian yang berasal dari Blora yaitu Seni Barong.

“Kami ingin mahasiswa yang berasal dari Blora ikut melestarikan kesenian daerah asal, karena mahasiswa Blora ini nantinya akan menjadi penerus, penggerak, dalam perubahan Blora ke arah yang lebih baik ke depannya,” jelasnya, Senin (27/08).

Huda, sapaan Miftahul Huda, menambahkan, Hal itu juga sebagai upaya untuk mengenalkan organisasi daerah (Orda) dari Blora kepada mahasiswa baru yang berasal dari Blora dan kota-kota lain.

“Di UIN Walisongo juga ada organisasi mahasiswa daerah yang berasal dari Blora, yaitu Impara,” lanjut mahasiswa asal Kecamatan Todanan ini.

Lebih lanjut, Huda menambahkan dirinya juga berharap agar mahasiswa baru yang berasal dari Blora bisa ikut Orda Impara.

Reporter : Iqbal