fbpx

PERAYAAN MAULUD NABI 2017 DI SEMPU KUNDURAN, PANITIA SEDIAKAN 64 STAND PASAR MURAH

Pasar Murah dalam Perayaan Maulud Nabi 2016 di Desa Sempu Kunduran.

Kunduran – Sebanyak 64 stand disediakan panitia dalam agenda Pasar Murah Maulud Nabi 2017. Pasar Murah ini merupakan salah satu rangkaian Perayaan Maulud Nabi 2017 yang digelar di Desa Sempu Kunduran pekan depan. Pemdes Sempu Kunduran berharap acara ini dapat terselenggara tiap tahun.

“Perayaan Maulud Nabi di Desa Sempu ini merupakan agenda rutin tahunan. Pemdes Sempu sangat mengapresiasi, karena dalam kegiatan ini acara keagamaan dirangkai dengan kegiatan sosial, budaya dan olahraga. Pelaksanaannya selalu meriah dan manfaatnya dirasakan masyarakat. Kami berharap acara ini dapat terus dilaksanakan tiap tahun,” Kepala Desa Sempu Suwarno, Minggu (19/11).

 

Pasar Murah dalam Perayaan Maulud Nabi 2016 di Desa Sempu Kunduran.

 

Koordinator Pasar Murah Muhammad Rifai memastikan potensi pembeli yang akan mengunjungi pasar murah dalam kesempatan ini cukup besar. Pasalnya, selain merupakan agenda tahunan yang dinantikan, kegiatan ini digelar di sentral perekonomian masyarakat kawasan Blora Selatan.

“Potensinya kita hitung mencapai dua ribu pengunjung per hari, bahkan lebih. Karena dilaksanakan di sentral perekonomian Blora Selatan, yaitu pasar Ngronggah Desa Sempu. Kita tidak mematok harga sewa untuk tiap stand yang disediakan, total kita menyiapkan 64 stand,” ungkapnya di sela rapat persiapan panitia Maulud Nabi, Sabtu (18/11) malam.

Berdasarkan informasi yang dihimpun tim Bloranews.com, Perayaan Maulud Nabi 2017 yang digelar di Desa Sempu Kunduran akan dilaksanakan dalam 3 hari, mulai hari Jumat (24/11) sampai Minggu (26/11).

Pasar Murah akan diselelenggarakan sepanjang perayaan, yaitu mulai hari Jumat s/d Minggu di Perempatan Pasar Ngronggah Desa Sempu Kunduran. Panitia Maulud juga menggelar Turnamen Voli pada hari Sabtu (25/11) di lapangan voli Desa Sempu.

Pada hari yang sama (25/11), panitia juga mengadakan lomba-lomba keagamaan untuk anak-anak di kompleks Pesantren Al Fattah Desa Sempu Kunduran.

Hari Minggu (26/11), panitia akan menggelar empat acara secara beruntun. Dimulai dengan khataman Al Qur’an Bil Ghoib mulai pukul lima pagi. Dilanjutkan dengan, Pawai Budaya mengelilingi Desa Sempu Kunduran.

Dalam Pawai Budaya ini, akan dimeriahkan dengan barisan para siswa dari sejumlah lembaga pendidikan, Fashion Batik, Seni Barong, dan barisan dari beberapa desa yang ada di kawasan selatan Kali Lusi. Usai Pawai Budaya, panitia akan mengadakan santunan kepada anak yatim dilaksanakan di kompleks Pesantren Al Fattah.

Puncak Maulud Nabi akan dilaksanakan Minggu (26/11) malam dengan acara Pengajian Umum yang menghadirkan KH. Nuril Arifin sebagai pembicara.

Gus Nuril, sapaan KH. Nuril Arifin merupakan tokoh pluralisme Indonesia, praktisi budaya serta pengasuh Pesantren Abdurrahman Wahid Soko Tunggal Rawamangun Jakarta Timur.

Ulama yang kerap mengenakan ikat kepala nusantara ini juga dikenal, karena pernah memimpin 250 ribu pasukan berani mati pada akhir pemerintahan Presiden Abdurrahman Wahid tahun 2001 silam.

Reporter : Lilik Zubaidi