fbpx

PRIA ASAL DESA TAMBAKSARI MATI MENDADAK DI DALAM BUS

Blora – Seorang pria bernama Budiyono (60) warga DesaTambaksari RT 02 RW 06 Kecamatan Blora Kota ditemukan tewas dengan mulut berbusa di dalam bus jurusan Blora bernopol H 1405 AF yang berangkat dari Terminal Grobogan, Senin (12/03).

 

Petugas Polsek Blora Kota mengevakuasi jenazah Budiyono (60), yang meninggal di dalam bus bernopol H 1405 AF, Senin (12/03).

 

Menurut Sumarno (64) sopir bus tersebut, korban naik bus ini dari Terminal Grobogan dengan membawa sebotol air mineral.

Sesampainya di kawasan Wirosari naiklah satu penumpang bernama Ahmad Zulfakar (17). Zulfakar merupakan pelajar SMK Muhammadiyah 2 Sragen dan beralamat di Dukuh Mojoroto RT 03 RW 08 Kelurahan Sepat Kecamatan Masaran Kabupaten Sragen. Remaja ini duduk di sebelah korban.

Beberapa saat kemudian, korban mencoba minum dari botol yang dibawanya. Melihat korban yang kesulitan membuka botol, Zulfakar pun membantu korban membuka tutup botol tersebut.

Perjalanan pun berlanjut hingga sampai di Blora, tepatnya di perempatan Biandono Blora Kota.

Kondektur bus, Priyanto (39), menghampiri korban dengan maksud menarik pembayaran dan menanyakan di mana korban akan turun.

Saat ditanya oleh kondektur tersebut, korban tidak menjawab. Zulfakar yang berada di sebelah korban kemudian melihat mulut korban telah berbusa. Mengetahui kejadian ini, sopir bus pun segera melaporkan kejadian ini ke Polsek Blora Kota.

Kapolsek Blora Kota AKP Slamet mengatakan, berdasarkan pemeriksaan oleh tim medis RSUD dr Soetijono, korban memiliki riwayat penyakit yang cukup banyak. Diantaranya penyakit gula, hipertensi dan hernia.

Pada hidung korban, keluar cairan berwarna merah hitam dan pada mulutnya mengeluarkan busa.

Tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan maupun kekerasan pada mayat korban. Kendati demikian, petugas belum dapat memastikan penyebab kematian korban.

Reporter : Achmad Niam Djamil