fbpx

SAKA WANABAKTI BLORA BUKA PENDAFTARAN PESERTA GIRI WANA RALLY 2017

Pendaftaran peserta Giri Wana Rally 2017 ditutup pada tanggal 2 Desember mendatang.

Blora – Saka Wanabakti Blora membuka pendaftaran peserta Giri Wana Rally, pendaftaran ditutup hari Sabtu (02/12) bulan depan. Giri Wana Rally 2017 akan digelar pada 17 Desember 2017 di kawasan Cemoro Pitu Greneng Tunjungan.

Panitia Giri Wana Rally 2017 Cipto Dwi Utomo mengatakan, penutupan pendaftaran peserta dapat berubah sewaktu-waktu, tergantung situasi yang ada.

 

Pendaftaran peserta Giri Wana Rally 2017 ditutup pada tanggal 2 Desember mendatang.

 

“Penutupan pendaftaran peserta akan menyesuaikan. Pendaftaran peserta dapat dilakukan di dua tempat, di Sekretariat Saka Wanabakti Blora Jalan dr Soetomo 56 (Kantor Perhutani Blora) dan di base camp Kandang Pendaki Blora (depan SMA Negeri 1 Tunjungan). Total hadiah yang diperebutkan dalam kegiatan ini mencapai 4,5 juta rupiah,” jelas Cipto, Rabu (08/11).

Cipto menambahkan, peserta dalam kegiatan ini diutamakan yang berasal dari pelajar SMA sederajat se- Blora, Saka Wanabakti se- Rayon Pati dan Satuan Karya Pramuka lain dibawah Kwarcab Blora. Kegiatan ini didesain untuk diikuti secara tim (tidak perorangan), tiap tim terdiri dari 3 anggota.

“Tiap tim dikenakan biaya pendaftaran sebesar 120 ribu rupiah, kemudian mendapat fasilitas berupa Pin Id, nomor dada tim, dua kali makan, scarf GWR dan piagam. Lomba ini terbuka untuk tim puta dan putri,” pungkasnya.

Reporter : Alifiyanto Adi / Saka Wanabhakti