fbpx

SAMINISTA DESAK PERSIKABA SEGERA BERBENAH DIRI

Dukungan saminista dalam laga tandang di Pati Foto : Bloranews

Blora – Jelang kompetisi Liga 3 Jateng yang sedianya digelar pada Maret mendatang, supporter

Persikaba Blora yang berjuluk Saminista mendesak Laskar Aryo Penangsang segera berbenah diri.

“Persikaba perlu persiapan lebih matang dalam menjalani kompetisi tahun ini. Dari pengalaman sebelumnya, persiapannya selalu mepet dan berdampak buruk pada prestasi tim. Bahkan dalam laga terakhir, Persikaba jadi bulan-bulanan tim zona Jateng. Padahal, sebelumnya kita runner up Linus,” ujar Ketua Saminista Albert Budhi Susanto, Minggu (21/01).

 

Saminista dalam laga Persikaba vs Persipa di Stadion Joyokusumo Patis

 

Albert menuding, prestasi buruk yang dialami Persikaba dalam kompetisi terakhir lantaran kinerja yang buruk dari manajemen Laskar Aryo Penangsang dengan tidak total dalam mempersiapkan kondisi tim.

“Persiapan satu bulan menjelang kompetisi itu tidak cukup. Untuk musim ini, tidak perlu muluk-muluk dalam memasang target. Cukup bertahan di Liga 3 dulu, kita tau lawan Persikaba dalam kompetisi tahun ini lebih berat dari kompetisi sebelumnya,” timpal Albert.

Selama ini, menurut Albert, manajemen Persikaba selalu menggunakan alasan terbatasnya dana klub untuk membela diri terkait prestasi Persikaba.

“Memang dana yang terbatas selalu menjadi alasan kenapa kondisi Persikaba kian terpuruk. Tapi, apa tidak ada jalan keluar untuk mengatasinya. Saya setuju masalah ini harus dibicarakan dengan banyak pihak termasuk Pemkab, Askab PSSI dan Koni Blora. Ini masalah kita bersama, semua pihak di Blora harus bersatu untuk menjadikan klub kebanggaan ini menjadi klub yang kuat,” lanjutnya.

Dalam waktu dekat, Saminista akan melakukan tatap muka dengan manajemen Persikaba untuk mengetahui persiapan klub kebanggaan ini menuju kompetisi tahun 2018.

“Paling lambat dalam satu bulan ini, kita akan menemui manajemen Persikaba. Kita juga berencana untuk membicarakan hal ini (kelangsungan Persikaba) dengan berbagai elemen lain di Kabupaten Blora,” pungkasnya.

Penyunting : Jacko Priyanto