fbpx

SAT SABHARA POLRES BLORA DAN TIM SAR BPBD BLORA GELAR LATGAB PENANGANAN BENCANA

Latgab (latihan gabungan) Sat Sabhara Polres Blora dan TRC BPBD Blora di Waduk Tempuran Blora, Senin (23/10).

Blora – Sat Sabhara Polres Blora dan Tim SAR (Search dan Rescue) BPBD Blora menggelar latihan gabungan penanggulangan bencana di kawasan Waduk Tempuran Blora, Senin (23/10).

Dalam latihan tersebut, peserta mengoperasikan kendaraan penanggulangan bencana yang terdiri dari  2 unit mobil double cabin, 3 unit rubber boat (perahu karet), 2 unit mobil SAR dari BPBD dan 2 unit kendaraan Kawasaki KLX dari Unit Reaksi Cepat (URC).

 

Latgab (latihan gabungan) Sat Sabhara Polres Blora dan TRC BPBD Blora di Waduk Tempuran Blora, Senin (23/10).

 

Kegiatan tersebut melibatkan 50 personil gabungan, terdiri dari 30 personil Sat Sabhara Polres Blora dan 20 personil dari tim SAR BPBD Blora dipimpin langsung oleh Kasat Sabhara AKP Siswanto, S.sos.

Paparan materi latgab, disampaikan oleh Kasat Sabhara AKP Siswanto dan Paur Lat Polres Blora Ipda Warsono. Kemudian dilanjutkan perwakilan dari tim SAR BPBD Blora.

Setelah paparan disampaikan, Sat Sabhara Polres Blora dan BPBD Blora langsung melakukan praktek cara berenang efisien dalam upaya mengevakuasi korban tenggelam. Tak hanya itu mereka juga diajari cara mengoperasikan prahu karet dengan menggunakan mesin dan dengan cara mendayung.

Kasat Shabara berharap latihan gabungan yang baru pertama kali ini bisa berjalan konsisten minimal satu bulan sekali. Ia menambahkan, Blora memiliki dua sungai besar yakni sungai Bengawan Solo dan sungai Lusi yang notabennya dimusim penghujan debit air selalu bertambah serta sebagai langkah antisipasi jika sewaktu-waktu terjadi bencana banjir.

Reporter : Fawaidi M / Humas Polres Blora