fbpx

10 BAND LOLOS AUDISI INDEPENDENCE MUSIC GENRE FESTIVAL 2018

Audisi Independence Music Genre Festival 2018 di Stadium Seni Budaya, kawasan Tirtonadi, Blora Kota, Minggu (12/08).

Blora – Kompetisi musik bertajuk Independence Music Genre Festival 2018 berlangsung meriah. Dari 25 band yang mengikuti kompetisi ini, 10 band dinyatakan lolos audisi dan akan tampil pada babak final yang akan digelar pada 25 Agustus mendatang.

Kompetisi yang digelar oleh Kodim 0721 ini, dinilai merupakan salah satu cara untuk mendorong kreativitas dan bakat remaja dalam bidang seni musik.

 

Audisi Independence Music Genre Festival 2018 di Stadium Seni Budaya, kawasan Tirtonadi, Blora Kota, Minggu (12/08).

 

“Kami berharap, kompetisi ini dapat menggali bakat para kaum muda kabupaten Blora, sehingga dapat berpotensi menjadi grup band besar dengan membawa harum nama kota ini,” harap Dandim 0721 Blora, Letkol Inf Ryzadly Syahrazzy Themba dalam sambutannya, Minggu (12/08).

Sementara itu, Ketua Panitia Independence Music Genre Festival 2018, Wahyu Budi Wibowo memaparkan, ada sepuluh finalis yang lolos babak audisi. Terdiri atas, lima band kategori pelajar, dan lima band kategori umum.

“Para finalis akan kembali tampil di tempat yang sama (Stadium Seni Budaya Tirtonadi) pada 25 Agustus mendatang. Selain itu, penentuan pemenang kategori Best Player juga akan diumumkan di malam final nanti,” terang Itong, sapaan akrab Wahyu Budi Wibowo.

Lima finalis dari kategori pelajar terdiri atas Daftar Band (Blora), SMAN 1 Cepu, SPENSA (Blora), SD Sion (Blora) dan  R.O.C (Jepon). Sedangkan untuk kategori umum meliputi Jazzuke (Cepu), Ex (Kunduran), Khayal (Jepon), Matrial (Jepon), dan Pirates Project (Cepu).

 

Reporter : Ika Mahmudah