fbpx

ANTISIPASI KERAWANAN, JALAN BLORA – NGAWEN DIDIRIKAN POS POLISI

Pembangunan Pos Polisi di kawasan Pos Ngancar tersebut memang diperlukan guna mengantisipasi tindak kriminal yang sering terjadi pada malam hari dan tidak menutup kemungkinan juga terjadi siang hari.

Blora –  Pada hari Selasa tanggal 30 Mei 2017, setelah pelaksanaan apel sore Kasubbag Sarpras Iptu Putoro Rambe, S.H. bersama Kasiwas Iptu Sumali melaksanakan kontrol dan sekaligus mengecek sejauh mana pelaksanaan pembangunan Pos Polisi di tempat rawan tindak pidana C3 yakni Curas, Curat dan Curanmor.

 

Pembangunan Pos Polisi di kawasan Pos Ngancar tersebut  diperlukan guna mengantisipasi tindak kriminal. Foto : Humas Polres Blora

 

Pos Polisi tersebut dibangun di sebelah timur Jembatan Timbang Tebu PT. GMM tepatnya di kawasan Pos Ngancar turut Dukuh Sembung Desa Adirejo, Jalan raya Blora – Purwodadi yang merupakan daerah rawan kejahatan baik malam hari maupun siang hari.

Kapolres Blora AKBP Surisman, S.I.K lewat Kasubbag Sarpras Iptu Putoro Rambe, S.H mengatakan, ” Pembangunan Pos Polisi di kawasan Pos Ngancar tersebut memang diperlukan guna mengantisipasi tindak kriminal yang sering terjadi pada malam hari dan tidak menutup kemungkinan juga terjadi siang hari.

Perlu diketahui, bahwa di jalan raya Blora-Ngawen, tepatnya di Kawasan Pos Ngancar turut Desa Adirejo dan Tawangrejo Kecamatan Tunjungan, merupakan jalur yang pada malam hari terlihat gelap sehingga sering terjadi pembegalan, perampokan, curas dijalanan, maupun Laka lantas yang tidak segera tertangani.

Redaksi / Humas Polres Blora