Blora – Truk tronton Nopol K8142SK yang dikemudikan Jumari warga Rejosari Manggis Rt.04 Rw.04 Mojosongo Kabupaten Boyolali terlibat kecelakaan di jalan provinsi tepatnya di dukuh Setro desa Tamanrejo Kecamatan Tunjungan Kabupaten Blora sekitar pukul 14.07 Wib. (22/10)
Kasatlantas Polres Blora AKP Dodiawan melalui Kanit Laka Iptu Rustam mengatakan, Kejadian bermula saat Truk tronton warna hijau tersebut dari arah timur menuju kebarat bermaksud mendahului Sepeda motor honda Beat yang dikendarai Diah Ayu Puspita warga Trembulrejo, Kecamatan Ngawen Kabupaten Blora, naas saat mendahului truk tronton berjalan kurang cukup ke kanan.
“Pada saat mendahului pengemudi Kbm Truck Tronton Nopol K-8142-SK warna hijau berjalan kurang cukup ke kanan akhirnya terjadilah kecelakaan lalu lintas.” Jelasnya.
Akibat kejadian tersebut, Pembonceng motor honda Beat atas nama Sri Endah Suryowati (55), warga Trembulrejo Rt. 02 Rw. 03 Kecamatan Ngawen meninggal dunia. (Jyk)
Related Posts
TERLIBAT KECELAKAAN DI JALAN BLORA-REMBANG, WARGA NGAMPEL BLORA TEWAS
LAKALANTAS DI SAMBONG LIBATKAN BUS DENGAN SEPEDA MOTOR
NGANTUK, TOYOTA RUSH HANTAM TEMBOK GEDUNG PERAWAT
REMAJA 15 TAHUN TEWAS KECELAKAAN DI JALAN BLORA- REMBANG
NENEK 80 TAHUN ASAL BLORA JADI KORBAN TABRAK LARI DI TANGSEL
KRONOLOGI KECELAKAAN BUS VS MOTOR DI MURAHARJO KUNDURAN
LAKALANTAS TRUK ENGKEL VERSUS TRONTON DI JALAN RAYA BLORA – CEPU
No Responses