fbpx

BERALIH KE TV DIGITAL, BLORA MASUK TAHAP PERTAMA PENGHENTIAN TV ANALOG

Empat daerah di Provinsi Jawa Tengah masuk tahap pertama penghentian siaran TV Analog guna beralih ke siaran TV Digital. Ke-empat daerah tersebut ialah, Kabupaten Blora, Rembang, Pati dan Jepara.
Ilustrasi by Bukalapak.com

Blora- Empat daerah di Provinsi Jawa Tengah masuk tahap pertama penghentian siaran TV Analog guna beralih ke siaran TV Digital. Ke-empat daerah tersebut ialah, Kabupaten Blora, Rembang, Pati dan Jepara.

Sesuai Peraturan Menteri No. 11/2021, penghentian akan dibagi menjadi tiga tahap. Tahap pertama dilakukan pada 30 April 2022, tahap kedua 25 Agustus 2022, dan tahap terakhir 2 November 2022.

“Tahapan tersebut tertuang dalam Peraturan Menteri No. 11/2021 tentang perubahan atas Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika No. 6/2021 tentang Penyelenggaraan Penyiaran,” ucap Staf Khusus Menteri Komunikasi dan Informatika, Rosarita Niken Widiastuti dilansir dari kominfo.go.id, Kamis, (9/9/2021).

Blora beserta daerah lain yang masuk tahap pertama ASO (Analog Switch-Off) dinyatakan telah siap 100 persen. Hal itu disampaikan Menteri Komunikasi dan Informatika, Johnny G. Plate dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi I DPR RI, Selasa, (16/11/2021).

“Untuk ASO tahap pertama, persentase kesiapan infrastruktur multipleksing sudah 100 persen sehingga cukup untuk menampung peralihan setiap siaran televisi analog secara keseluruhan. Sedangkan untuk daerah-daerah pada tahap ASO kedua dan ketiga, seluruh pembangunan infrastrukturnya ditargetkan untuk selesai dua bulan menjelang pelaksanaan ASO,” jelasnya.

Dijelaskan pula, siaran TV Digital bukanlah televisi berlangganan ataupun televisi internet. Melainkan tetap televisi free to air sebagaimana dinikmati selama ini. Dan cara untuk beralih ke TV Digital ialah dengan menambahkan Set Top Box (STB) DVBT2.

Dalam hal ini, Kementerian Kominfo mengajak warga di Kabupaten Blora, Rembang, Pati dan Jepara untuk segera mempersiapkan diri beralih ke TV Digital. (Kin).