fbpx

BUPATI PAPARKAN POTENSI KABUPATEN BLORA KEPADA TIM PENDAMPING SMART CITY

Bupati Blora Djoko Nugroho (kanan) menerima audiensi Tim Pendamping Smart City di Pendopo Rumah Dinas, Jumat (24/08).

Blora – Bupati Blora Djoko Nugroho menerima audiensi Tim Pendamping Smart City di Pendopo Rumah Dinas Bupati pagi ini. Dalam kesempatan ini Bupati memaparkan kondisi Kabupaten Blora secara umum, meliputi letak geografis dan potensi lokal.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati juga menyumbangkan satu paket lengkap Ensiklopedi Blora kepada perwakilan Kompas Gramedia Group yang datang bersama dengan Tim Pendamping Smart City.

 

Bupati Blora Djoko Nugroho (kanan) menerima audiensi Tim Pendamping Smart City di Pendopo Rumah Dinas, Jumat (24/08).

 

Sebagai informasi, Kompas Gramedia Group dipercaya menerbitkan buku bertema Gerakan Menuju 100 Smart City 2018 oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (kominfo RI). Diharapkan, Ensiklopedia Blora dapat menjadi referensi bagi Kompas dalam menyusun buku tersebut.

Bupati Djoko Nugroho, yang saat menerima audiensi tersebut didampingi Kepala Dinkominfo Blora, Sugiyono, mendukung upaya dokumentasi yang diinisiasi oleh Kemkominfo RI tersebut. Dengan adanya dokumentasi yang baik, Blora akan menjadi lebih baik.

“Jadi saya mendukung, agar Blora ini menjadi lebih baik,” ucap Bupati Djoko Nugroho usai menerima audiensi.

Seperti diketahui, Blora menjadi salah satu Kabupaten / Kota yang dipercaya dan digerakkan menuju 100 Smart City. Konsep smart city sendiri, tidak semata tentang teknologi, tetapi juga non teknologi seperti smart economy, smart branding dan smart village.

 

Reporter : Ika Mahmudah