fbpx

DENGAN GISTARU, WARGA BISA MENGAKSES INFO RENCANA TATA RUANG DAERAH

Bupati Blora membacakan sambutan Menteri Agraria dan Tata Ruang / Kepala Badan Pertanahan Nasional, Sofyan A. Djalil, Senin (24/09).

Blora – Kementerian Agraria dan Tata Ruang / Badan Pertanahan Nasional (Kementerian ATR/BPN) meluncurkan sistem informasi geografis tata ruang Gistaru. Dengan sistem ini, warga dapat mengakses rencana tata ruang nasional maupun daerah.

Hal ini disampaikan Bupati Blora Djoko Nugroho saat membacakan sambutan Menteri ATR / BPN, Sofyan A. Djalil, dalam peringatan Hari Agraria dan Tata Ruang Nasional 2018 tingkat Kabupaten Blora, di kantor instansi setempat, Senin (24/09).

 

Bupati Blora membacakan sambutan Menteri Agraria dan Tata Ruang / Kepala Badan Pertanahan Nasional, Sofyan A. Djalil, Senin (24/09).

 

“Pada 2025 mendatang, diharapkan sebanyak ±126 juta bidang tanah telah terdaftar dalam Legalisasi Aset melalui Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL), termasuk di Kabupaten Blora,” harap Bupati Blora.

Dalam kesempatan ini, Bupati juga menyerahkan penghargaan tanda jasa Satya Lancana kepada pewagai Kantor ATR/BPN Blora dan penyerahan Sertifikat Hak Tanah kepada perwakilan masyarakat, didampingi Kepala Kantor terkait, Sugeng Purwadi.