fbpx

DERITA KRISIS AIR, WARGA BLORA DIMINTA TUNGGU APBD PERUBAHAN

BPBD bersama komunitas d Blora melakukan droping air bersih

“Kita menghimbau masyarakat bersabar, mobil tanki kita hanya 4 unit. Meski demikian, kita dan masyarakat yang peduli dengan kemarau panjang ini tetap melakukan distribusi  air di berbagai titik,” lanjutnya.

Sri Rahayu menambahkan, akibat kekeringan yang terjadi di Blora, BPBD harus mengambil air dari luar daerah. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah membantu meringankan dampak kekeringan yang diprediksi akan berlangsung hingga November nanti.

“Menurut BMKG, wilayah Blora akan mengalami kekeringan hingga bulan November nanti. Kami berterima kasih kepada komunitas yang telah membantu air kepada masyarakat, kerana bencana kekeringan ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah,” pungkasnya.

Reporter : Saiful Huda