fbpx

MUSRENBANGDES DESA DOPLANG, KADES : KEBUTUHAN BANYAK, ANGGARAN TERBATAS

MUSRENBANGDES DESA DOPLANG, KADES : KEBUTUHAN BANYAK, ANGGARAN TERBATAS
Musrenbangdes Desa Doplang Kecamatan Jati

Jati – Desa Doplang telah melaksankan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa bertempat di Pendapa Sastro Redjo Desa Doplang Kecamatan Jati. (22/12)

 

MUSRENBANGDES DESA DOPLANG, KADES : KEBUTUHAN BANYAK, ANGGARAN TERBATAS
Musrenbangdes Desa Doplang Kecamatan Jati

 

Kepala desa Doplang, Agus Supriyono dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas dukungan dan partisipasi masyarakat yang telah menyumbang ide gagasan dalam menentukan arah arah pembangunan. 

“Memang kebutuhan kita banyak namun anggaran terbatas, kita harus sebaik-baiknya mengawal anggaran. Harus beretika dalam berinformasi. Doplang sebentar lagi akan punya alun-alun” terangnya. Selasa, (22/12).

Agus menambahkan, desa Doplang terbagi menjadi 2 wilayah, Selatan meliputi dukuh Doplang, Dukuhan dan Klatak sedangkan Utara meliputi dukuh Ngasem, Nlonggong, Nggolakgading, Grogol dan dukuh Trembes.

“Tahun 2020 lalu kita fokus daerah selatan, 2021 nanti kita fokus doplang utara. Jangan usul setelah musyawarah ini ditetapkan. Jangan sampai terjadi mis komunikasi kemudian saya suka dikasih kritik dan saran” imbuh agus. (Jml)