fbpx

MUTIARA HIKMAH KH AGUS ALI MASYHURI DALAM HAUL SUNAN POJOK 2018

KH Agus Ali Masyhuri menyampaikan tausyiah dalam Haul Sunan Pojok 2018.

“Monggo dicatat, password kali ini adalah, umur manusia bukan miliknya. Umur manusia yang digunakan beribadah kepada Allah, itulah umur yang sebenarnya,” papar Kyai Ali.

Usai menyampaikan kata kunci, dengan runtut Kyai Ali menjelaskan tentang hakekat umur manusia. Penjelasan tersebut, disampaikan dalam kalimat yang tersusun rapi dan memudahkan para hadirin mencatatnya.

“Banyak manusia berumur panjang, tapi manfaatnya kurang. Banyak manusia berumur singkat, tapi padat manfaat,” jelas Kyai Ali.

Meski tema yang dibawa cukup serius, Kyai Ali menjelaskannya dengan bahasa sehari-hari yang mudah dipahami jamaah. Tak jarang, Kyai Ali menyisipkan guyonan untuk membuat jamaah tidak tegang dalam menerima tausyiah.

“Jadi, saya tadi mengirim foto Haul kepada istri saya. Saya bilang, haul di Blora, sajiannya singkong,” canda Kyai Ali disambut tawa jamaah.

Puncak Haul Sunan Pojok 2018, dihadiri ribuan jamaah dari Blora dan sekitarnya. Mereka datang dengan berbagai moda transportasi. Tak jarang, para kaum ibu rela menaiki kendaraan bak terbuka seperti truk dan mobil pick up untuk menghadiri acara ini.

Usai menyampaikan tausyiah, Kyai Ali didampingi Forkompimda Blora dan pengurus Yayasan Sunan Pojok berziarah ke Makam Gedong (Makam Sunan Pojok Blora).

Reporter : Saiful Huda