fbpx

PASCA KEBAKARAN TEMBORO, WARGA DIHIMBAU HATI-HATI DALAM PENGGUNAAN LISTRIK

Penyerahan bantuan sembako kepada korban kebakaran di Dukuh Temboro Desa Sumberagung Kecamatan Banjarejo, Kamis (12/07).

Banjarejo – Kebakaran yang terjadi di Dukuh Temboro Desa Sumberagung Kecamatan Banjarejo menarik empati sejumlah pihak. Sejumlah bantuan berupa sembako dan kebutuhan rumah tangga lainnya pun mulai berdatangan.

Dandim 0721 Blora Letkol Inf Ryzadly Syahrazzy Themba didampingi Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cabang XLII Ny. Echy Ryzadly serta sejumlah perwira staf menyerahkan bantuan berupa beras, mie instan dan pakaian layak pakai.

 

Penyerahan bantuan sembako kepada korban kebakaran di Dukuh Temboro Desa Sumberagung Kecamatan Banjarejo, Kamis (12/07).

 

Dalam kesempatan tersebut, Dandim Ryzadly berpesan kepada masyarakat untuk berhati-hati dalam penggunaan listrik. Selain itu, diharapkan masyarakat juga secara rutin mengecek perabot rumah tangga yang berpotensi dapat menimbulkan kebakaran.

“Kami dari keluarga besar Kodim 0721 Blora dan segenap prajurit TNI Blora ikut prihatin atas bencana musibah kebakaran yang telah menghanguskan 10 buah rumah beserta isinya dan kini tinggal abu arangnya saja,’’ ucap Dandim Ryzadly.

Dandim juga berharap, para korban kebakaran agar tetap sabar dan tabah dalam menghadapi musibah yang terjadi.

“Insya allah dengan ketabahan dan keikhlasan akan mendapat ganti setimpal bahkan lebih dari yang pernah dimilikinya,” pungkasnya.

Hadir dalampenyerahan bantuan ini, Danramil 03 Banjarejo Kapten Chb Sudiono, Kapolsek Banjarejo AKP Budiyono, Camat Banjarejo Margono, serta Kades dan perangkat desa setempat.

Reporter : Abdul Ghofur