fbpx

PEMKAB BLORA ANGGARKAN 500 M INFRASTRUKTUR JALAN PADA TAHUN 2022

PATUT DICONTOH SUPIR TRUK INI RELA SWADAYA GROSOK JALAN
Jalan penghubung Blora- Ngawi

Blora – Bupati Blora, Arief Rohman mengatakan akan menyiapkan anggaran 400 Miliar hingga 500 Miliar untuk perbaikan jalan Kabupaten pada tahun anggaran 2022 mendatang. 

“Kita akui untuk perbaikan jalan rusak saat ini memang belum maksimal karena anggarannya masih terbatas. Kita berkomitmen di 2022 nanti anggaran kita siapkan antara 400 miliar hingga 500 miliar. Ini untuk Jalan Kabupaten,” ucapnya saat rapat paripurna Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) APBD Perubahan Tahun 2021, di ruang siang utama gedung dewan, Kamis (30/09). 

Pemkab juga terus berkoordinasi dengan beberapa stakeholder terkait baik BUMN maupun swasta agar CSR nya bisa disalurkan untuk mendukung pembangunan infrastruktur termasuk jalan yang berstatus jalan provinsi di Kabupaten Blora. 

“Sedangkan jalan provinsi, sudah kita kirim surat ke Pak Gubernur semoga di 2022 sudah ada penanganan ruas Cepu-Randublatung-Singget, Blora-Ngawen-Kunduran, dan Ngawen-Japah-Todanan hingga batas Pati,” pungkasnya. (Spt)