fbpx

PERINGATI TAHUN BARU HIJRIYAH, WARGA BLORA GELAR PAWAI DAN ISTIGHOTSAH

Pawai Tahun Baru Hijriyah di Alun-alun Blora, Kamis (21/09).

Blora – Warga Blora di sejumlah daerah menggelar berbagai acara untuk memperingati tahun baru Hijriyah. Pagi ini (21/09), ribuan pelajar PAUD sampai MTs mengikuti pawai tahun baru di Alun-alun Blora. Sedangkan tadi malam (20/09) di sejumlah daerah di Blora digelar pembacaan doa akhir tahun, doa awal tahun dan istighotsah.

Pawai tahun baru Hijriyah di Blora Kota mengambil titik start di Alun-alun Blora dan finish di Blok T, bekas terminal lama Blora. Sejumlah peserta pawai mengenakan pakaian-pakaian adat nusantara yang unik dan menyuguhkan koreografi yang serasi. Anak-anak PAUD, TK dan MI sepanjang berjalannya pawai tak lelah menyanyikan Mars Ya Lal Wathon (Mars Nahdlatul Ulama).

 

Pawai Tahun Baru Hijriyah di Alun-alun Blora, Kamis (21/09).

 

Kepala Madrasah dan para pengajar yang mendampingi pawai ini menilai kegiatan semacam ini perlu dilestarikan. Menurut mereka, selain menjadi wujud syukur atas datangnya tahun baru Hijriyah, agenda ini juga menguatkan rasa cinta tanah air pada anak usia dini dan mengenalkan keragaman budaya di Nusantara.

“Tahun baru Islam bagus untuk dirayakan. Selain menambah cinta pada Islam, karnaval dengan pengenalan atribut bendera merah putih dan lagu Ya Lal Wathon menjadi media penguatan Nasionalisme bagi anak-anak,” komentar Bahrudin Nawawi , Guru Madrasah Ibtidaiyah Nurul Huda Karangrowo Desa Bandungrojo Ngawen, Kamis (21/09).

Mamluatur Rohmah, Pengajar di SD /SMP Islam Ummina Tunjungan menilai agenda pawai ini dapat menguatkan karakter anak, juga mengenalkan kekayaan keragaman baju daerah.

Sementara itu, malam tadi di sejumlah daerah di Blora digelar pembacaan doa akhir tahun, doa awal tahun dan istighotsah secara berjamaah. Di Sendangwungu Banjarejo digelar Pawai Obor berkeliling desa, di desa Sukorejo Tunjungan digelar pembacaan doa dan istighotsah yang diinisiasi oleh Gerakan Pemuda Ansor Tunjungan, sedangkan di Jiken para santri Pesantren Nurul Huda menyelenggarakan agenda yang sama.

Reporter : Habibi / Ketua Paguyuban Tosan Aji Kuntul Ngantuk Karangrowo Bandungrojo Ngawen