fbpx

SELAMAT DATANG DESEMBER, BULAN CERIA SEKALIGUS MENDEBARKAN

PARPOL DI BLORA OGAH IKUTI KIRAB BUDAYA HJB 269, INI ALASANNYA
PKB dan Partai Nasdem Blora dalam kirab budaya Hari Jadi Blora (HJB) ke-269.

Blora – Pemilihan kepala daerah atau Pilkada serentak akan dilaksanakan pada tanggal 9 bulan ini. 

Penyelenggaraan Pilkada serentak tahun 2020 di tengah pandemi covid-19, bagi sebagian kalangan dianggap membahayakan, meskipun sejumlah perangkat telah disiapkan secara maksimal oleh penyelenggara, pasalnya, agenda ini dinilai akan memunculkan kerumunan.

 

PARPOL DI BLORA OGAH IKUTI KIRAB BUDAYA HJB 269, INI ALASANNYA
Karnafal pada Hari jadi Blora ke-269.

 

Hari Rabu tanggal 9 Desember 2020 ditetapkan sebagai hari libur nasional dalam rangka pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota secara serentak, seperti dikutip dalam Keppres dari laman Setkab, Sabtu 28 November 2020.

Bukan hanya Pilkada, bagi masyarakat Blora, Desember merupakan bulan istimewa, bulan dimana diperingati sebagai hari jadi Blora, meskipun perayaannya masih kalah rame dengan Pilkada, bahkan hingga tanggal 1 desember ini Pemerintah Kabupaten Blora baru merilis logo hari jadi Blora ke 271 tersebut, tidak seperti tahun-tahun lalu dimana pemerintah secara besar-besaran melakukan promosi mensosialisasikan logo maupun slogan hari jadi Blora.

Bagi yang beragama Kristen, tentunya bulan tersebut merupakan bulan yang sangat istimewa, di bulan desember dirayakan sebagai hari raya natal.

Meskipun masih menjadi perdebatan, menurut SKB 3 Menteri yang Direvisi, jumlah libur total ada 11 hari dengan rincian.

Update cuti bersama 2020 akan dimulai pada tanggal 24 Desember 2020 hingga 3 Januari 2021. Praktis kegiatan perkantoran dan sekolah akan berhenti, sehingga kemungkinan besar akan dimanfaatkan oleh sebagian besar keluarga untuk melaksanakan liburan.

Tanggal 24-25 Desember adalah cuti dan libur untuk perayaan natal. Sedangkan tanggal 26-31 Desember adalah libur Idul Fitri, adapun tanggal 1 Januari sendiri adalah libur tahun baru.

Untuk Penjelasan lebih rinci sebagai berikut : 

  • Kamis, 24 Desember 2020, Cuti bersama Natal.
  • Jumat, 25 Desember 2020: Libur Nasional Hari Raya Natal.
  • Sabtu, 26 Desember 2020: Libur Sabtu, 
  • Minggu, 27 Desember 2020: Libur Minggu.
  • Senin, 28 Desember 2020: Pengganti Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah.
  • Selasa, 29 Desember 2020: Pengganti Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah.
  • Rabu, 30 Desember 2020: Pengganti Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah.
  • Kamis, 31 Desember 2020: Pengganti Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah.
  • Jumat, 1 Januari 2021: Libur Nasional Tahun Baru 2021 Masehi.
  • Sabtu, 2 Januari 2021: Libur Sabtu.
  • Minggu, 3 Januari 2021: Libur Minggu.

Hingga berita ini dilansir, 1 Desember 2020 belum ada keputusan resmi dari pemerintah soal cuti bersama dan libur akhir tahun. (Spt)