fbpx

STC ACADEMY BLORA PANEN MEDALI DI KEJUARAAN TEKWONDO SE- JAWA BALI

STC Academy Blora mengaku bangga dengan pencapaian ini
Atlet Taekwondo binaan STC Academy Blora dalam PMS Open 2019 di GOR Sritex Arena Solo

Solo- Atlet taekwondo Blora kembali menunjukkan keunggulannya. Tak tanggung-tanggung, sebanyak 4 medali emas, 6 medali perak, dan 10 medali perunggu berhasil dibawa pulang usai melakoni pertandingan di PMS Open 2019 di GOR Sritex Solo.

Kejuaraan Perkumpulan Masyarakat Surakarta (PMS) Open 2019 mempertemukan atlet taekwondo handal se- Jawa Bali. Berlangsung dua hari, Sabtu-Minggu (19-20/01) di GOR Sritex Solo. Hari pertama, taekwondoin Blora telah menggebrak dengan raihan 2 emas dan 1 perunggu.

 

STC Academy Blora mengaku bangga dengan pencapaian ini
Atlet Taekwondo binaan STC Academy Blora dalam PMS Open 2019 di GOR Sritex Arena Solo

 

“Dua emas di hari pertama, diraih oleh Mendi Noya atlet taekwondo dari Yonif 410/Alugoro dan M Daffa Fajar dari SMP N 6 Blora. 1 perunggu digondol Kartika Aninda dari SMP N 1 Doplang,” terang pelatih STC Academy Blora, Mian, Senin (21/01).

Berikut ini total raihan medali atlet taekwondo binaan STC Academy Blora dalam PMS Open 2019 di GOR Sritex Solo.

Medali Emas diraih: Mendi Noya dari Yonif 410/Alugoro, Daffa Fajar dari SMP N 6 Blora, Viola Rif’atun dari SD Tempelan Blora, dan Hayfa Zihni dari SD N 1 Doplang.

Medali Perak diraih: Arafatul dari SD Tempelan Blora, M Zacky dari SD N 2 Doplang, Raditya Bagas dari SD Tempelan Blora, M. Nuril Akhir dari SD Kartini Blora, D. Restacio dari SD N 4 Doplang, dan Devan Juliano dari SD Tempelan Blora.

Medali Perunggu diraih: Kartika Anindia dari SMP N 1 Doplang, Nayra dari SD Muhammadiyah Blora, Malihah Azizah dari SD N1 Kedungjenar, Davina Lintang dari SD Tempelan Blora, Urdha Mahadri dari SD Tempelan Blora.

Kemudian, Dwi Bachtiar dari SD N 3 Kamolan, Demas Zacky dari SD Tempelan Blora, Satriyo Gading dari SD N Tempelan Blora, Rhaffaiza Aby dari SD Tempelan Blora, Fachrizal dari SD Tempelan Blora.

STC Academy Blora mengaku bangga dengan pencapaian ini. Diharapkan, hasil yang diraih awal tahun ini, berupa 4 emas 6 perak dan 10 perunggu ini dapat menjadi motivasi bagi para taekwondoin muda dalam meningkatkan prestasinya.

“Ke depan, semoga lebih baik lagi. Dan semangat para atlet untuk berlatih semakin meningkat,” harap Mian. (hud)