Blora, BLORANEWS.COM – Semangat gotong royong kembali digaungkan di Desa Muraharjo, Kecamatan Kunduran. Bupati Blora, Arief Rohman, membuka secara resmi kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap IV Tahun Anggaran 2025 di lapangan desa setempat, Rabu (8/10/2025).
Program TMMD kali ini mengusung tema “Dengan Semangat TMMD Mewujudkan Pemerataan Pembangunan dan Ketahanan Nasional di Wilayah.”
Melalui kegiatan ini, pemerintah daerah bersama TNI, Polri, dan masyarakat bergandengan tangan mempercepat pembangunan di desa sekaligus memperkuat semangat kebersamaan.
Dalam sambutannya, Bupati Arief menegaskan bahwa TMMD bukan sekadar kegiatan fisik semata, melainkan bentuk nyata kebersamaan dan gotong royong dalam membangun bangsa.
“TMMD bukan sekadar kegiatan fisik, tetapi wujud nyata kebersamaan dan gotong royong dalam membangun bangsa dan daerah,” ujar Bupati Arief.
Ia juga mengapresiasi peran semua pihak yang telah mendukung TMMD di Muraharjo, mulai dari TNI, pemerintah desa, hingga warga yang ikut turun tangan.
“Keberhasilan TMMD tidak hanya ditentukan oleh TNI atau pemerintah, tetapi juga dukungan masyarakat yang menjadi ujung tombak pembangunan di daerah,” tambahnya.
Bupati mengajak warga menjadikan TMMD sebagai momentum kebangkitan desa.
“Mari kita dukung setiap tahapan pelaksanaan dengan penuh tanggung jawab dan semangat gotong royong. Jadikan kegiatan ini wadah mempererat silaturahmi, membangun solidaritas, dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” pesannya.
Sementara itu, Dandim 0721/Blora Letkol Inf Agung Cahyono menjelaskan, kegiatan TMMD difokuskan pada pembangunan fisik dan nonfisik.
“Pekerjaan fisik meliputi pembangunan jalan makadam sepanjang 450 meter dengan lebar 4 meter, talud sepanjang 178 meter di sisi kanan dan kiri jalan, serta pembuatan plat beton sepanjang 5 meter dengan lebar 1 meter,” jelasnya.
Selain itu, juga ada kegiatan nonfisik berupa penyuluhan dan sosialisasi dari berbagai instansi.
Kepala Desa Muraharjo Karsono turut menyampaikan rasa syukurnya.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi warga kami, apalagi bukan hanya pembangunan fisik yang dilakukan, tapi juga kegiatan penyuluhan yang membuka wawasan masyarakat,” ujarnya.
TMMD Sengkuyung IV akan berlangsung selama kurang lebih satu bulan, mulai 8 Oktober hingga 6 November 2025.
Melalui semangat gotong royong, TMMD diharapkan benar-benar menjadi penggerak kemajuan bagi Desa Muraharjo dan masyarakatnya. (Jyk)