fbpx

LAZISNU BLORA SERAHKAN SANTUNAN KE PULUHAN YATIM PIATU

Sekretaris PCNU Blora, Yunus Bachtiar menyerahkan santunan kepada anak yatim piatu
Sekretaris PCNU Blora, Yunus Bachtiar menyerahkan santunan kepada anak yatim piatu

Blora- Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Shodaqoh Nahdlatul Ulama (Lazisnu) Kabupaten Blora menyerahkan santunan kepada 20 anak yatim piatu dari 3 Kecamatan, yakni Tunjungan, Blora, dan Banjarejo.

 

Sekretaris PCNU Blora, Yunus Bachtiar menyerahkan santunan kepada anak yatim piatu
Sekretaris PCNU Blora, Yunus Bachtiar menyerahkan santunan kepada anak yatim piatu

 

Penyerahan santunan yang berlangsung di Gedung Serbaguna NU (GSNU) Blora tersebut, merupakan rangkaian kegiatan Lazisnu Blora dalam rangka menyongsong peringatan Hari Santri Nasional 2019 yang akan berpuncak pada 22 Oktober mendatang.

“Ini merupakan penyerahan santunan berjenjang. Maksudnya, setelah ini akan kembali dilaksanakan penyerahan santunan kepada anak yatim piatu lainnya di beberapa lokasi yang telah ditentukan. Totalnya, ada 3 gelombang penyerahan,” kata Ketua Lazisnu Kabupaten Blora, Agus Salim, Sabtu (12/10).

Dalam kesempatan ini, beberapa anak yatim piatu merasa heran lantaran penyerahan tersebut diserahkan usai bulan Muharrom. Pasalnya, sejauh yang mereka tau, kerap kali pemberian santunan dilaksanakan di bulan Muharrom atau bulan-bulan suci lainnya.

“Memang tadi ada yang bertanya seperti itu. Maka, ini sekaligus menginspirasi masyarakat bahwa berderma tidak selalu harus dilaksanakan di bulan-bulan mulia. Berderma dapat dilakukan kapan saja,” imbuhnya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua PCNU Kabupaten Blora, M Fatah melalui Sekretaris PCNU Blora Yunus Bachtiar menilai, melalui penyerahan santunan menyongsong hari santri tersebut, diharapkan dapat membuat Lazisnu makin dipercaya masyarakat.

“Kita berharap, masyarakat makin mengenal Lazisnu melalui berbagai program yang telah dilaksanakan, termasuk distribusi air bersih yang sebelumnya telah dilaksanakan. Dengan pendataan yang baik, semoga Lazisnu makin dipercaya masyarakat,” harapnya.

Sebelumnya, Lazisnu Blora mendistribusikan sebanyak 100 tanki air bersih ke sejumlah desa terdampak kekeringan. Distribusi air bersih merupakan program perdana dalam rangkat menyongsong Hari Santri Nasional 2019. (drw)

Verified by MonsterInsights