Dari Nyinyir Sampai Saran Melaporkan Ke Gubernur Jateng
Sedangkan, beberapa komentar lain memberi nasehat agar menanyakan penanganan kondisi jalan tersebut kepada pemerintah atau pihak yang menangani ruas jalan tersebut.
“Iya bener, kemarin mau belok aja susah, tinggi-tinggi. Bahaya juga kalau sewaktu-waktu ada simpangan bis, motor harus turun,” komentar akun facebook Listyawati.
Sementara itu, akun facebook Alfiyan Blora menyarankan agar kondisi ini dilaporkan ke Gubernur Jateng.
“Setiap proyek seharusnya ada papan informasi. Isinya antara lain nama pekerjaan, nilai, volume pekerjaan, pelaksana, juga ada nomor layanan konsumen. Nek gak ngunu (jika tidak demikian –red), lewat lapor gub yo iso,” sarannya.
Menurut pantauan Bloranews.com, ruas jalan tersebut memang telah dibuka dan banyak kendaraan besar (bus, truk) yang melintas.
Reporter : Ika Mahmudah