fbpx

JENAZAH KORBAN TENGGELAM DI BENGAWAN SOLO DITEMUKAN

Relawan mengevakuasi jenazah Moh Prayogi (13) korban tenggelam di Bengawan Solo, Rabu (06/12

Kradenan – Tim pencarian yang terdiri atas Basarnas, BPBD Blora, Tagana Dinas Sosial, Banser dan relawan kebencanaan berhasil menemukan korban tenggelam Moh Prayogi (13) di aliran Bengawan Solo di Desa Medalem Kecamatan Kradenan siang ini, Rabu (06/12).

 

Relawan mengevakuasi jenazah Moh Prayogi (13) korban tenggelam di Bengawan Solo, Rabu (06/12

 

“Jenazah korban tenggelam ditemukan di daerah Medalem Karangnongko, saat ini proses evakuasi tengah berjalan,” jelas Kasatkorcab Banser Blora Purwanto M. Maghfur dari lokasi evakuasi.

Korban tenggelam Moh Prayogi (13) dilaporkan tenggelam saat memancing bersama ketiga rekannya di tikungan Bengawan Solo dekat Goa Sentono Desa Mendenrejo. Sebelum tenggelam, korban berenang menuju tengah Bengawan Solo untuk mengambil pelepah pisang, Selasa (05/12).

Pencarian korban dimulai kemarin, melibatkan Basarnas, BPBD Blora, Tagana Dinas Sosial, Banser dan relawan kebencanaan Blora. Ketika paras air di Bengawan Solo mulai naik, sekitar pukul 22.00 WIB, pencarian dihentikan. 

Pencarian kembali dimulai pagi tadi pukul 09.00 WIB dengan menggunakan perahu karet. Korban ditemukan di aliran Bengawan Solo kawasan Desa Medalem / Karangnongko sekitar 4,42 kilometer dari lokasi tenggelam.

Reporter : Ngatono