fbpx

GRAND FINAL DUTA WISATA KAKANG MBAKYU KABUPATEN BLORA 2022 MERIAH

Malam Grand Final Duta Wisata Kakang Mbakyu Kabupaten Blora 2022 berlangsung meriah. Ratusan penonton memadati Stadium Tirtonadi Blora.
Malam Grand Final Duta Wisata Kakang Mbakyu Kabupaten Blora 2022.

Blora, BLORANEWS – Malam Grand Final Duta Wisata Kakang Mbakyu Kabupaten Blora 2022 berlangsung meriah. Ratusan penonton memadati Stadium Tirtonadi Blora.

Kepala Dinporabudpar Kabupaten Blora, Kunto Aji mengungkapkan, pemilihan
Duta Wisata Kakang Mbakyu Kabupaten Blora 2022 ini ada 300-an pendaftar. Berikutnya yang daftar ulang ada 174 peserta. Lolos tes seleksi ada 140 peserta. Berikutnya tinggal 16 pasang yang masuk Grand Final pemilihan Duta Wisata Kakang Mbakyu Kabupaten Blora 2022.

“Peserta juga mengikuti City Tour. Mulai di Puncak Serut Jiken, Wana Migas, Nglobo, Kampung Samin, Sambong, Dekranasda, Museum Artefak dan Sunan Pojok,” jelasnya.

Menurutnya, malam Jumat kemarin, juga dilaksanakan Uji Talenta di Kridosono.

“Para peserta luar biasa. Mulai penguasaan bahasa Inggris, Tari Barongan, Olah Vokal dan lainnya,” tambahnya

Menurutnya, ini adalah kegiatan puncak. Harapannya, setelah terpilih, Kakang Mbakyu Duta Wisata Kabupaten Blora jadi agen Kabupaten Blora untuk mempromosikan berbagai potensi Kabupaten Blora.

“Tujuannya adalah sebagai salah satu agen perubahan untuk mempromosikan pariwisata di Blora,” tegasnya.

Kunto Aji menambahkan, untuk para peserta yang lolos nantinya juga akan Untuk mendapatkan hadiah spesial. Yaitu di kontrak selama 10 bulan oleh pemerintah Kabupaten Blora.

Bupati Blora, Arief Rohman meminta para finalis bisa menunjukkan bakat dan potensi yang dimiliki.

“Harapannya dapat membantu pemerintah untuk memasarkan sektor pariwisata. Finalis yang terpilih mampu jadi icon Kabupaten Blora. Sehingga kunjungan wisata bisa meningkat,” jelasnya. (sub)