fbpx

UNIK, POS PELAYANAN POLRES BLORA DIBUAT MIRIP RUMAH KURCACI

Tempat istirahat yang merupakan pos pelayanan Polres Blora dibangun seperti rumah kurcaci atau Hobbit. Lokasinya ada di Pojok timur sebelah utara Alun-alun Blora. Jika anda tahun ini mudik dan kebetulan lewat Blora, tak ada salahnya untuk mampir ke tempat istirahat yang satu ini.
Pos pelayanan Polres Blora.

Blora – Tempat istirahat yang merupakan pos pelayanan Polres Blora dibangun seperti rumah kurcaci atau Hobbit. Lokasinya ada di Pojok timur sebelah utara Alun-alun Blora. Jika anda tahun ini mudik dan kebetulan lewat Blora, tak ada salahnya untuk mampir ke tempat istirahat yang satu ini.

Berbagai fasilitas juga bisa didapatkan di pos ini. Antara lain ruang vaksinasi, area Spot foto, kesejukan AC dan pemandangan Blora kota yang dapat dilihat dari CCTV yang dipasang di sejumlah titik di Blora.

Pos pelayanan ini dibangun oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Blora untuk melayani masyarakat yang menjalani perjalanan arus mudik hingga arus balik nanti.

Kapolres Blora AKBP Aan Hardiansyah menyampaikan, pembangunan pos pelayanan Polres Blora yang di alun-alun ini merupakan wujud dari pada upaya peningkatan perekonomian nasional.

“Ini merupakan pos pelayanan Lebaran 2022 yang digelar oleh tim pengamanan terpadu Polri, TNI dan Pemkab Blora guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi para warga dan pemudik untuk beristirahat atau melakukan vaksin COVID-19,” ujarnya, Selasa (26/4).

Menurutnya, selain sebagai pos pelayanan, pembuatan pos mirip rumah kurcaci ini juga dalam rangka mendukung Pemda yang menggelar UMKM disekitar alun alun.

“Jadi kita sinergi mendukung dengan adanya pos ini akan menjadi daya tarik tersendiri bagi warga masyarakat Blora khususnya atau dari dari luar kota yang sedang yang sedang mudik sehingga dia ada kesan untuk datang ke sini dan juga menjajal UMKM yang ada di sekitar dari pos pelayanan,” ucapnya.

Ia menambahkan pemudik di Lebaran kali ini diperkirakan akan mengalami lonjakan. Ia berharap masyarakat bisa tetap disiplin protokol kesehatan saat merayakan Lebaran.

“Kami menghimbau kiranya para pemudik bisa vaksin boster, sehingga perjalanan mudik akan merasa nyaman,” tambahnya.

Sekedar diketahui, dalam mempersiapkan mudik lebaran setidaknya terdapat 5 pos yang akan disiagakan. Diantaranya Pospam Ketapang Cepu, Pospam Ngampel Blora, Pospam Gagakan Kunduran, Pospam Wulung Randublatung dan Pos Pelayanan Alun-Alun Blora. (Kin).