fbpx

WARGA KARANGTALUN TERIMA BANTUAN PMT

bantuan PMT untuk warga Desa Karangtalun, Kecamatan Banjarejo, Kabupaten Blora.

Blora, BLORANEWS – Warga Desa Karangtalun, Kecamatan Banjarejo, Kabupaten Blora menerima bantuan Pemberian Makan Tambahan (PMT) dari Mahasiswa KKN IAIN Kudus yang tergabung dalam Tim KKN IKMB Kelompok 009 pada Kamis, 14 September 2023.

“Kita dari kelompok hanya bisa menyediakan sedikit bantuan PMT untuk anak-anak yang beresiko stunting di desa ini. Kami juga mohon maaf belum bisa memberikan ke semuanya, semoga ini bisa sedikit membantu pencegahan stunting di desa Karangtalun,” ujar Zahro selaku penanggung jawab.

Selain itu, para mahasiswa juga terlibat dalam kegiatan rutin Posyandu Ngudi Rahayu yang digelar setiap bulannya di Desa Karangtalun. Hal itu dilakukan sebagai langkah identifikasi kesehatan gizi anak agar terhindar dari resiko stunting. 

“Kami mempunyai program unggulan yang di rencanakan dari awal tentang masalah stunting. Maka dari itu, kami menghubungi bidan desa setempat untuk membantu berpartisipasi aktif dalam program tersebut. Dan alhamdulillah disambut baik oleh ibu bidan,” lanjutnya.

Kegiatan itu pun mendapat respon positif dari warga sekitar. Para warga nampak mengapresiasi langkah nyata yang dilakukan Tim KKN IKMB kelompok 009. Salah satunya disampaikan Nyami selaku kader Posyandu Ngudi Rahayu Desa Karangtalun.

“Kami sangat mengapresiasi program yang kalian canangkan terkait pencegahan stunting. Karena stunting merupakan PR besar bagi kita. Di Karangtalun sendiri masih ada beberapa anak yang beresiko stunting. Padahal kami dari kader Posyandu, Bidan serta perangkat desa telah bersinergi dalam memberantas resiko tersebut” ujar Nyami.

Untuk diketahui, Posyandu “Ngudi Rahayu” merupakan salah satu bukti nyata usaha pemerintah Desa Karangtalun bersama bidan dan kader dalam rangka mensukseskan program pemerintah terkait Penanganan Stunting. (Dj)

Verified by MonsterInsights