fbpx

HENGKANG DARI NASDEM, MANTAN BUPATI BLORA GABUNG PARTAI GERINDRA

Mantan Bupati Blora, Djoko Nugroho bersama sejumlah fungsionaris partai Gerindra Blora.

Blora, BLORANEWS – Mantan Bupati Blora, Jawa Tengah 2 Periode, Djoko Nugroho memutuskan hengkang dari Partai Nasdem. Dia memilih bergabung ke Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).

“Yang mau sama saya cuma Gerindra aja. Kalau partai sebelumnya (Nasdem, red) enggak ada yang nawari. Makanya saya milih Gerindra,” ucap Kokok di Kantor DPC Partai Gerindra Blora.

Selain itu, pria yang akrab disapa Kokok ini beralasan, mempunyai kesamaan dengan Prabowo Subianto. Yakni sama-sama orang militer.

“Ya itu salah satunya. Jadi sudah tahu watak dan habitatnya, jadi tinggal masuk saja,” tegas purnawirawan TNI ini.

Bupati Blora periode 2016-2020 ini mengaku, partai berlambang burung garuda kurang mendapatkan tempat di wilayahnya. Sebab, pada Pilihan legislatif (Pileg) 2019 lalu, Gerindra Blora hanya mendapatkan 2 kursi di DPRD Kabupaten Blora.

“Saya paling suka masuk partai yang kecil di Kabupaten Blora, tapi jangan lupa Gerindra itu partai besar di tanah air,” terangnya, Minggu (22/5).

Sebagai anggota baru Partai Gerindra, Kokok ditugaskan untuk mempersiapkan kader dalam menyongsong tahun politik mendatang. Sehingga dalam acara bertajuk ‘Konsolidasi dan Halal Bihalal’ tersebut sejumlah kader partai Gerindra dihadirkan.

“Saya ngurusi DPC Partai Gerindra Kabupaten Blora, membantu caleg Blora, caleg provinsi, maupun caleg DPR RI sampai presiden,” jelas dia.

Djoko Nugroho alias Kokok pernah menjadi anggota Partai Demokrat pada 2010-2016. Selanjutnya gabung menjadi anggota Partai Nasdem pada 2016 sampai beberapa tahun kedepannya.

Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Jateng Rohman Marzuki mengatakan, jika partainya terbuka terhadap siapapun.

“Partai Gerindra terbuka untuk semua elemen tokoh masyarakat yang mau bergabung. Di Kabupaten Blora sangat dibutuhkan tokoh-tokoh untuk memperkuat partai sekaligus dalam rangka memenangkan Pak Prabowo di Pilpres 2024,” katanya.

Pihaknya pun menilai Kokok sebagai sosok yang dibutuhkan untuk menjadikan Partai Gerindra lebih besar di Kabupaten Blora.

“Pak Kokok Mantan Bupati, banyak pengalaman di birokrasi maupun pembangunan di masyarakat, sehingga sangat dibutuhkan Gerindra,” jelasnya. (sub)

Verified by MonsterInsights