fbpx

MERIAHNYA PAWAI MAULID DAN KHITANAN MASSAL DI YAYASAN UMMINA

Peringatan Maulud Nabi dan Wisuda Santri angkatan VII di Yayasan Ummina
Peringatan Maulud Nabi dan Wisuda Santri angkatan VII di Yayasan Ummina

Tunjungan- Wisuda santri angkatan VII di Yayasan Islam Ummina Kecamatan Tunjungan Kabupaten Blora berlangsung meriah. Agenda ini digelar bersamaan dengan peringatan Maulid Nabi 1440 H dan dirangkai dengan sejumlah kegiatan sosial-keagamaan.

Ketua Yayasan Islam Ummina, KH Hanif Al Khoiri mengatakan, sebanyak 50 santri dan siswa mengikuti wisuda Khotmil Qur’an tahun ini. Menurutnya, kegiatan ini merupakan wujud syiar Islam sekaligus kegiatan sosial untuk mempererat persaudaraan di masyarakat.

 

Peringatan Maulud Nabi dan Wisuda Santri angkatan VII di Yayasan Ummina
Peringatan Maulud Nabi dan Wisuda Santri angkatan VII di Yayasan Ummina

 

“Ini merupakan wisuda ke VII. Selain diisi dengan pengajian Maulid, tahun ini acara juga semakin meriah dengan berbagai kegiatan yang melibatkan masyarakat Tunjungan dan sekitarnya,” terang KH Hanif, Kamis (20/12).

Lebih lanjut, KH Hanif memaparkan rangkaian kegiatan dalam peringatan Maulid Nabi dan Wisuda Santri di Yayasan Ummina Tunjungan. Diantaranya, Khotmil Qur’an, Pawai Maulidiyah, pengajian maulid dan Khitanan Massal.

“Tausyiah dalam pengajian maulid disampaikan oleh KH Ahmad Asnawi dari Kudus,” imbuhnya.

Khitanan massal diikuti 24 anak dari kawasan Kecamatan Tunjungan dan sekitarnya. Beberapa anak yang akan dikhitan terlihat agak canggung, namun tak sedikit pula yang tak sabar menunggu giliran. Usai dikhitan, beberapa bingkisan diberikan kepada para peserta.

“Nggak takut karena temannya banyak. Rasanya sakit, dan tadi nangis sedikit. Tapi senang, karena dapat baju koko, dan sarung, dan peci,” ucap Hasyim Novel (12), peserta khitan dari Desa Tambahrejo Kecamatan Tunjungan.

Turut hadir dalam kegiatan ini, komite Yayasan Islam Ummina, wali santri, pejabat Forkompimcam setempat, dan Wakil Bupati Blora, Arief Rohman. (mus)