fbpx

PETUGAS KECOLONGAN, PENULIS BUKU JOKOWI UNDERCOVER BIKIN VIDEO DI DALAM PENJARA

Bambang tri bebas
bambang Tri Mulyono penulis Buku Jokowi Undercover

Blora – Penulis buku Jokowi Undercover Bambang Tri Mulyono menyampaikan pesan revolusi melalui video yang tersebar luas di media sosial. Dalam video yang dibuat tanggal 27 Desember ini, Bambang Tri menyatakan akan memulai revolusi di tahun 2017 dari dalam penjara.

 

Penulis buku Jokowi Undercover Bambang Tri Mulyono

 

“Kita mengenal Revolusi Perancis yang dimulai dari Penjara Bastille. Maka saya berfikir, ada baiknya saya akan memulai revolusi tahun 2017 dari penjara Blora ini. Mudah-mudahan saudara sekalian tetap mendukung saya dalam keadaan apapun. Terima kasih, kiranya Tuhan Yang Maha Esa menolong kita. Penjara Blora tanggal 27 Desember 2017, Bambang Tri,” ucapnya melalui video berdurasi 40 detik tersebut.

Kepala Rutan Kelas II B Blora Yoga Aditya Ruswanto mengaku kecolongan. Selain radio dan televisi, semua alat komunikasi terlarang bagi para tahanan.  Ia mengatakan, petugas rutan akan segera melakukan penyisiran di sel warga binaan.

Adanya laporan terkait aktivitas terbarunya yang mengunggah video revolusi tersebut, Bambang Tri Mulyono terancam menjalani hukuman lebih lama. Jika terbukti, Bambang Tri akan mendapatkan sanksi dan tidak akan mendapatkan remisi dalam satu tahun ke depan.

“Yang jelas kami akan ada penindakan dan sanksi. Mungkin dalam satu tahun tidak mendapatkan remisi atau lainnya,” tegas Yoga Aditya Ruswanto seperti dikutip Jawa Pos.

Reporter : Jacko Priyanto

 

TONOTON VIDEO DI BAWAH INI :