fbpx

GEMA KEADILAN SIAP BERKONTRIBUSI BANGUN BLORA

Ketua dan Pengurus Dewan Pengurus Daerah (DPD) Gema Keadilan (GK) Kabupaten Blora resmi dilantik hari ini. Yaitu untuk masa bakti 2022-2027.
Penyerahan estafet kepemimpinan secara simbolis.

Blora – Ketua dan Pengurus Dewan Pengurus Daerah (DPD) Gema Keadilan (GK) Kabupaten Blora resmi dilantik hari ini. Yaitu untuk masa bakti 2022-2027.

Ketua DPD Gema Keadilan (GK) Kabupaten Blora terpilih, Elfa Octa Eri Setiawan mengatakan, keberadaan pemuda memiliki arti sangat penting. Sebab pemuda memegang peran dalam maju mundurnya sebuah bangsa.

“Gema Keadilan siap berkontribusi dalam membangun Blora,” katanya.

Sementara itu, Bupati Blora Arief Rohman mengharapkan pemuda harus ikut berkontribusi dalam pembangunan daerah, sesuai dengan visi misi yakni Sesarengan Mbangun Blora.

“Dengan diadakannya pelantikan tersebut semoga bisa Sesarengan Mbangun Blora. Menjadi pemicu untuk para pemuda agar dapat menumbuhkan rasa semangat untuk terus menjadi pemuda yang kreatif inovatif dan cerdas dalam mengembangkan potensi khususnya di kabupaten Blora ini,” katanya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua DPW Gema Keadilan Jawa Tengah, Agung Budi Margono mengatakan, Gema Keadilan merupakan organisasi kepemudaan yang membumi dan memberikan banyak kontribusi bagi pengembangan potensi Pemuda.

“Kita berharap Gema Keadilan menjadi organisasi yang membumi, berkembang, makin banyak kontribusinya, dengan fokus program yang pembentukan pemuda yang memiliki leadership, enteprenurship, sociopreneur dan influencer,” katanya. (sub).

Verified by MonsterInsights