fbpx

JUBIR COVID-19 BLORA: PASIEN JAPAH MENGALAMI BRONKITIS, BUKAN COVID-19!

Juru bicara Covid-19 Kabupaten Blora, Lilik Hernanto
Juru bicara Covid-19 Kabupaten Blora, Lilik Hernanto

Blora- Juru bicara Covid-19 Kabupaten Blora, yang juga Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Blora, Lilik Hernanto mengungkapkan, pasien asal Japah yang telah melakukan kontak dengan awak kapal dari Malaysia ternyata terjangkit Bronkitis, dan bukan Covid-19.

 

Juru bicara Covid-19 Kabupaten Blora, Lilik Hernanto
Juru bicara Covid-19 Kabupaten Blora, Lilik Hernanto

 

“Pasien yang dari Japah, setelah diobservasi hasilnya Bronkitis atau sakit paru. Jadi bukan Covid-19,” terangnya melalui pesan singkat, Rabu (18/03).

Sebagai informasi, Bronkitis adalah peradangan yang terjadi pada saluran utama pernapasan atau bronkus. Seseorang yang menderita bronkitis biasanya ditandai dengan munculnya gejala batuk yang berlangsung selama satu minggu atau lebih.

Diberitakan sebelumnya, seorang pasien dari Puskesmas Japah dirujuk ke RSUD Blora usai melakukan kontak dengan awak kapal Malaysia. Pasien ini juga sempat menjalani karantina di kamar isolasi RSUD setempat.

Sementara, untuk pasien dari RSUD Cepu yang kemudian dirujuk ke RSUD Kudus dinyatakan mengalami TBC. Dengan demikian, belum ada penderita positif Covid-19 di Kabupaten Blora hingga saat ini.

“Sementara yang dari Cepu dalam perkembangannya merupakan pasien TBC, jadi sudah dipindahkan ke ruang khusus TBC,” ucap Direktur RSUD Kudus dokter Aziz Achyar, seperti dikutip Murianews.com. (arf)

Verified by MonsterInsights